Lanjutan dari Part Sebelumnya, Daebak! TOP 11 Situs Warisan Dunia UNESCO di Indonesia yang Sudah Wajib Sobat Kunjungi Ya~ Part II

Lanjutan dari Part Sebelumnya, Daebak! TOP 11 Situs Warisan Dunia UNESCO di Indonesia yang Sudah Wajib Sobat Kunjungi Ya~ Part II

Lanjutan dari Part Sebelumnya, Daebak! TOP 11 Situs Warisan Dunia UNESCO di Indonesia yang Sudah Wajib Sobat Kunjungi Ya~ Part II Sudah bukan rahasia lagi jika Indonesia memiliki banyak keajaiban alam, sejarah, dan budaya yang indah dan menarik perhatian tidak hanya wisatawan lokal, tapi juga mancanegara. Hal ini juga telah diakui oleh salah satu organisasi di bawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), yaitu UNESCO. Apa sajakah itu?

Daftar TOP 11 Situs Warisan Dunia UNESCO Part II :

7. Taman Nasional Sembilang, Sumatera Selatan

Tidak hanya Sumatera Barat, Provinsi Sumatera Selatan juga memiliki Situs Warisan UNESCO di Indonesia, yaitu Taman Nasional Sembilang. Taman Nasional Sembilang terdiri dari hutan rawa gambut, hutan tepi sungai dan hutan rawa air tawar.

Baca Juga :
Daebak! TOP 11 Situs Warisan Dunia UNESCO di Indonesia yang Sudah Wajib Sobat Kunjungi Ya~ Part 1

Menariknya, Anda bisa melihat berbagai jenis burung yang hidup bebas di kawasan taman nasional ini. Apalagi jika Anda berkunjung di bulan Oktober, Anda bisa melihat kawanan burung yang bermigrasi dari Siberia. Selain burung, Taman Nasional Sembilang juga menjadi habitat harimau Sumatera yang kini semakin sulit ditemukan.

8. Taman Nasional Bukit Barisan Selatan, Sumatera Selatan

Situs Warisan UNESCO di Indonesia yang satu ini juga terletak di Provinsi Sumatera Selatan, yaitu Taman Nasional Bukit Barisan Selatan. Taman nasional ini dibuat khusus untuk konservasi dan perlindungan sederet satwa, seperti harimau Sumatera, gajah, dan badak yang jumlahnya semakin lama semakin berkurang.

Selain beragam satwa yang terancam punah, di sini Anda juga bisa menemukan beragam keanekaragaman hayati yang unik. Tak heran jika taman nasional ini juga menyandang predikat Global 200 Ecoregion.

9. Taman Nasional Gunung Leuser, Sumatera Utara

Lanjutan dari Part Sebelumnya, Daebak! TOP 11 Situs Warisan Dunia UNESCO di Indonesia yang Sudah Wajib Sobat Kunjungi Ya~ Part II

Taman Nasional Gunung Leuser yang terletak di antara provinsi Aceh dan Sumatera Utara ini juga masuk dalam daftar Situs Warisan UNESCO di Indonesia yang patut dikunjungi. Kawasan ini sangat terkenal dan memiliki daya tarik Bukit Lawang yang merupakan tempat untuk mengamati orangutan Sumatera.

Selain orang utan, taman nasional ini juga menjadi rumah bagi gajah Sumatera. Tidak hanya hewan darat, perairan Taman Nasional Gunung Leuser dihuni oleh berbagai macam ikan yang panjangnya mencapai satu meter.

10. Taman Nasional Kerinci Seblat, Jambi

Masih di Pulau Sumatera, ada satu lagi taman nasional yang masuk dalam Situs Warisan Dunia UNESCO di Indonesia, yaitu Taman Nasional Kerinci Seblat. Taman nasional yang berada di Provinsi Jambi ini merupakan taman nasional terluas di Sumatera dimana Anda bisa melihat sebagian besar garis bukti, salah satunya adalah gunung tertinggi di Sumatera, Gunung Kerinci.

Di sini Anda bisa menemukan banyak tempat wisata alam yang indah, salah satunya adalah danau tertinggi di Asia Tenggara, Danau Gunung Tujuh. Selain danau, Anda juga bisa mengunjungi air terjun, goa hingga sungai yang indah dengan aliran yang deras. Tidak hanya itu, Anda juga bisa melihat bunga terbesar di dunia, yaitu Rafflesia Arnoldi atau yang dikenal dengan nama bunga bangkai.

11. Taman Nasional Lorentz, Papua

Situs Warisan UNESCO di Indonesia yang terakhir adalah Taman Nasional Lorentz di Papua. Kawasan ini ditetapkan sebagai salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1999 karena memiliki banyak flora dan fauna khas yang dilindungi.

Taman nasional seluas 2,4 juta hektar ini juga terkenal dengan Puncak Cartenz yang masuk dalam daftar tujuh puncak tertinggi di dunia dan merupakan gunung tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 4.884 meter di atas permukaan laut. Puncak Cartenz diselimuti oleh salju abadi yang membuatnya memiliki pemandangan alam yang indah. Tidak hanya itu, Anda juga bisa menemukan destinasi wisata menarik di kawasan taman nasional ini, seperti danau.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *